Suara Bersama

Prabowo Akan Hapus Utang 6 Juta Petani dan Nelayan Melalui Perpres

Jakarta, Suarabersama.com – Presiden Prabowo Subianto berencana untuk menghapus utang sekitar 6 juta petani dan nelayan ke perbankan. Rencana ini akan direalisasikan melalui penerbitan peraturan presiden (Perpres) pemutihan utang yang dijadwalkan akan ditandatangani pada pekan depan.

Hal ini disampaikan oleh adik Prabowo, Hashim Djojohadikusumo, dalam sebuah dialog di Menara Kadin, Jakarta Selatan. Menurutnya, utang-utang tersebut menghambat nelayan dalam mendapatkan kredit dari perbankan. “Minggu depan, Pak Prabowo akan teken Perpres pemutihan. Ini akan memberi hidup baru bagi 5-6 juta orang dengan keluarganya, dan mereka akan memiliki hak untuk meminjam lagi ke perbankan,” ujarnya.

Hashim menjelaskan bahwa utang petani dan nelayan berkisar antara Rp10 juta hingga Rp20 juta, yang berasal dari krisis moneter 1998 dan krisis ekonomi 2008. Meskipun utang tersebut sudah dihapusbukukan oleh asuransi perbankan, hak tagih dari bank belum dihapus, sehingga menyebabkan para petani dan nelayan tidak bisa mengakses kredit.

“Dampaknya, mereka terpaksa meminjam ke rentenir dan pinjaman online (pinjol),” tambahnya. Hashim menegaskan bahwa penghapusan utang ini merupakan hasil konsultasi Prabowo dengan tim ekonomi dan merupakan langkah yang sangat diperlukan untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan nelayan di Indonesia.

(HP)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

three × 2 =