Jakarta, Suarabersama – Menteri BUMN Erick Thohir telah merombak beberapa posisi direksi di BUMN, termasuk penunjukan Jeffry Haryadi Manullang sebagai Direktur Utama PT ASABRI (Persero). Jeffry menggantikan Wahyu Suparyono, yang kini menjabat sebagai Direktur Utama Perum Bulog setelah posisi tersebut sebelumnya diisi oleh Bayu Krisnamurthi. Jeffry sebelumnya menjabat sebagai Direktur Investasi ASABRI.
“Selamat kepada Bapak Jeffry Haryadi P. Manullang atas pelantikannya sebagai Direktur Utama PT ASABRI (Persero). Kami berharap ASABRI terus berkembang dan berinovasi menuju masa depan yang lebih cerah,” tulis ucapan selamat di Instagram resmi ASABRI pada Senin (9/9/2024).
Jeffry, yang lahir di Jakarta pada 22 Maret, telah lama berkiprah di industri asuransi. Ia meraih gelar Sarjana Ekonomi dari STIE Swadaya pada tahun 2005. Sebelumnya, Jeffry menjabat sebagai Direktur di PT Samudranayaka Grahaunggul, Direktur Keuangan dan Administrasi di RS Pelabuhan Jakarta, serta Direktur Investasi di PT Pelabuhan Indonesia Investama, anak perusahaan dari PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo II).



