Suara Bersama

Bill Gates Puji Komitmen Indonesia dalam Kesehatan dan Pertanian di Hadapan Presiden Prabowo

Jakarta – Pendiri Gates Foundation dan tokoh filantropi global, Bill Gates, memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah-langkah strategis Pemerintah Indonesia dalam bidang kesehatan dan pertanian saat bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (7/5).

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat, Presiden Prabowo menegaskan komitmen Indonesia dalam memperluas akses layanan kesehatan dan memperkuat sektor pertanian sebagai bagian dari prioritas pembangunan berkelanjutan.

Gates secara khusus memuji adopsi vaksin baru oleh Indonesia, seperti rotavirus, pneumokokus, dan HPV, yang bertujuan melindungi anak-anak dari penyakit berbahaya. Ia juga menyoroti keterlibatan aktif Indonesia dalam uji coba vaksin tuberkulosis (TB) yang berdampak global.

“Indonesia menjadi contoh luar biasa dalam pengenalan vaksin-vaksin penting. Ini sangat membantu upaya kesehatan masyarakat secara menyeluruh,” ujar Gates.

Ia juga menyoroti peran Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam memperkuat kolaborasi Indonesia dengan Gavi, aliansi vaksin global. Menurut Gates, kerja sama erat yang terjalin selama pandemi akan menjadi fondasi bagi program-program kesehatan ke depan.

“Kami melihat hubungan yang sangat baik antara Gavi dan Indonesia, dan kami optimis kolaborasi ini akan terus berkembang,” tambahnya.

Gates turut menggarisbawahi inovasi Indonesia dalam menangani malnutrisi, terutama melalui distribusi suplemen mikronutrien untuk ibu hamil—program yang disebutnya sebagai langkah terdepan di dunia.

“Langkah cepat Indonesia dalam menjangkau ibu hamil dengan nutrisi penting benar-benar membawa dampak besar bagi generasi masa depan,” ucapnya.

Di sektor pertanian, Gates mengapresiasi upaya Indonesia dalam mengembangkan bibit unggul dan meningkatkan produktivitas tanaman seperti pisang, serta dukungan terhadap petani kecil yang dinilainya dapat meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan desa.

“Kami terlibat dalam berbagai inisiatif pertanian di Indonesia, termasuk pengembangan varietas pisang unggulan. Ini adalah kolaborasi yang menjanjikan,” ungkapnya.

Kunjungan Bill Gates ini dinilai sebagai momentum penting untuk memperkuat kemitraan strategis di bidang filantropi, kesehatan, dan pertanian berkelanjutan. Agenda tersebut sejalan dengan visi pemerintahan Presiden Prabowo dalam membangun masyarakat yang sehat dan mandiri.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 + four =