Jakarta, Suarabersama.com – Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Sugiono, menyampaikan harapan agar konflik bersenjata antara India dan Pakistan dapat segera berakhir. Pemerintah Indonesia, kata Sugiono, siap mengambil peran sebagai juru damai apabila diminta oleh kedua negara yang tengah berseteru tersebut.
Hal itu disampaikan Sugiono kepada media di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Kamis (15/5/2025). Menurutnya, upaya menciptakan perdamaian dunia adalah amanat konstitusi yang senantiasa dijunjung tinggi oleh Indonesia. “Apapun yang kita lakukan ya sesuai dengan konstitusi. Kita juga, jika diminta, apapun yang sifatnya menciptakan perdamaian dunia, kita ikut aktif,” kata Sugiono.
Ia menegaskan bahwa perang, siapa pun pelakunya dan di manapun terjadinya, tidak akan pernah membawa manfaat jangka panjang bagi masyarakat. “Karena perang di mana pun oleh siapa pun itu tidak akan membawa manfaat,” tegasnya.
Sugiono juga menyinggung pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang menekankan pentingnya kerja sama dan kolaborasi di tengah ketidakpastian global saat ini. Dalam pandangannya, yang perlu diutamakan bukanlah konflik, melainkan mencari titik temu demi kesejahteraan bersama. “Di tengah situasi global yang seperti ini, yang harus kita lakukan adalah mencari titik-titik temu, kemudian bekerja sama dan berkolaborasi demi kesejahteraan masyarakat di masing-masing negara,” ujarnya.
(HP)



